DKI JakartaNasional

Kabel Fiber Optik Jerat Leher Mahasiswa Sampai Luka Parah

Jakarta – Seorang mahasiswa bernama Sultan Rifat Alfatih mengalami kesulitan berbicara dan makan akibat terjerat kabel fiber optik di Jalan Antasari, Jakarta Selatan. Kejadian ini terjadi tujuh bulan lalu, namun kembali menjadi sorotan. Sultan, yang berstatus mahasiswa Universitas Brawijaya, mengalami insiden tersebut pada 5 Januari 2023.

Ketika kejadian terjadi, kabel fiber optik terlebih dahulu tersangkut di atas mobil SUV di depan Sultan. Setelah mobil bergerak, kabel tersebut terlontar ke arah Sultan. Kejadian tesebut spontan  menyebabkan luka parah pada tenggorokan, saluran napas, dan saluran makan. Sultan dirawat selama tiga hari di RS Fatmawati dengan kondisi tidak sadarkan diri. Hingga saat ini ia tidak dapat berbicara dan makan dengan normal. Ia juga mengalami kesulitan menelan air liur atau batuk secara normal, bahkan mengeluarkan darah jika batuk.

Keluarga Sultan berencana melaporkan perusahaan kabel optik, Bali Towerindo, sebagai akibat dari kecelakaan tersebut. Pihak Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga menyatakan bahwa Bali Towerindo tidak berkoordinasi dengan mereka terkait kejadian ini. Melansir dari viva.co.id, Syamsul Bakhri, Kepala Bidang Prasarana dan Sarana Utilitas Kota Dinas Bina Marga DKI Jakarta, menegaskan bahwa pada waktu kejadian, tidak ada informasi yang disampaikan ke Pemprov DKI atau Dinas Bina Marga.

Kejadian ini menjadi evaluasi bersama untuk merapikan jaringan, terutama yang melintang antar ruas jalan, demi mencegah kecelakaan serupa di masa depan.

Exit mobile version